Searching...

Akar Alang Alang


Alang-alang atau ilalang ialah sejenis rumput berdaun tajam, yang kerap menjadi gulma di lahan pertanian. Rumput ini juga dikenal dengan nama-nama daerah seperti alalang, halalang (Min.), lalang (Mly., Md., Bl.), eurih (Sd.), rih (Bat.), jih (Gayo), re (Sas., Sumbawa), rii, kii, ki (Flores), rie (Tanimbar), reya (Sulsel), eri, weri, weli (Ambon dan Seram), kusu-kusu (Menado, Ternate dan Tidore), nguusu (Halmahera), wusu, wutsu (Sumba) dan lain-lain

Nama ilmiahnya adalah Imperata cylindrica, dan ditempatkan dalam anak suku Panicoideae. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai bladygrass, cogongrass, speargrass, silver-spike atau secara umum disebut satintail, mengacu pada malai bunganya yang berambut putih halus. Orang Belanda menamainya snijgras, karena sisi daunnya yang tajam melukai.

Secara umum, alang-alang digunakan untuk melindungi lahan-lahan terbuka yang mudah tererosi. Kecepatan tumbuh, jalinan rimpang alang-alang di bawah tanah, serta tutupan daunnya yang rapat, memberikan manfaat perlindungan yang dibutuhkan itu. Rimpang dan akar alang-alang kerap digunakan sebagai bahan obat tradisional, untuk meluruhkan kencing (diuretika), mengobati demam dan lain-lain. Menurut cakrawaladunia.com, hasil penelitian ahli botani menyebut banyak kandungan kimiawi yang terdapat di dalam akar dan batang tanaman alang-alang. Tanaman rumput ini memiliki kandungan glukosa, mengandung malic acid, terdapat kandungan citric acid. Selain itu pada akar alang-alang juga terdapat kandungan kimia coixol, arundoin, cylindrin, fermenol, simiarenol serta kandungan anemonin.

Dijelaskan dalam id.wikipedia.org, bagian tanaman alang-alang yang sering digunakan untuk pengobatan adalah bagaian akar(rimpang), bagian daun serta bagian bunganya. Dibalik  kejamnya tanaman ini  terkandung bahan yang dapat dimanfaatkan untuk  kesehatan tubuh. Akar alang-alang mengandung Air (81,00714% ), Karbohidrat(6,3072%),Serat (5,8580%), Abu (1,1301%), monitol, senyawa K, sakarosa, glukosa, malic acid, citric acid, arundoin, cyllindrin, fernenol, simiarenol, anemonin yang berguna untuk memperlacar pengeluaran air seni (diuretik), menurunkan panas (antipiretik) dapat menurunkan tekanan darah tinggi meluruhkan kencing. Serta mencegah dan mengatasi penyempitan pembuluh darah, memperlancar peredaran darah, bengkak karena peradangan ginjal akut, infeksi saluran kemih, muntah darah, batuk darah, air kemih. Bahkan berdasarkan penelitian akar alang –alang dapat menyembuhkan  sakit kuning (hepatitis)

 
Back to top!